Soal PTS Kelas 8 Semester Genap Bahasa Indonesia Lengkap Dengan Kunci Jawaban

Ilustrasi - kunci jawaban dan soal PTS Bahasa Indonesia kelas 8 semester genap

Ayobermatematika.blogspot.com -  Berikut adalah contoh soal Penilaian Tengah Semester (PTS) atau Sumatif Tengah Semester (STS) atau Ujian Tengah Semester (UTS) Bahasa Indonesia kelas 8 semester 2.

Contoh soal PTS, STS, UTS Bahasa Indonesia kelas 8 dalam artikel ini terdiri dari 15 soal pilihan ganda.

Contoh soal latihan PTS, UTS, STS Bahasa Indonesia kelas 8 ini juga dilengkapi dengan jawaban sehingga dapat digunakan siswa untuk panduan belajar.

Contoh soal PTS/UTS/STS Bahasa Indonesia Kelas 8 Semester 2

A. Berilah tanda silang (x) di depan huruf a, b, c atau d pada jawaban yang benar!

1. Paragraf berikut yang merupakan teks persuasif adalah ….

A. Mawar adalah suatu jenis tanaman semak dari genus Rosa sekaligus nama bunga yang dihasilkan tanaman ini. Mawar liar terdiri dari 100 spesies lebih.

B. Banyak siswa yang melanggar kedisiplinan akhir-akhir ini. Semua itu karena kurangnya kesadaran mereka untuk mematuhi peraturan. Oleh karena itu, marilah kita tanamkan nilai-nilai kedisiplinan kepada para siswa agar mereka mau menaati peraturan yang dibuat.

C. Film Laskar Pelangi menuai sukses besar. Lebih dari 1 juta penonton hingga hari ini film tersebut ditayangkan. Antrean panjang di setiap bioskop menjadi pemandangan yang biasa sejak ditayangkannya Laskar Pelangi di bioskop-bioskop.

D. Habibie merupakan tokoh yang sangat dikagumi bukan hanya di Indonesia, melainkan di luar negeri juga. Otaknya yang cemerlang dan jasanya terhadap bangsa ini menempatkan beliau pada 5 besar tokoh terpintar di dunia.

Kunci Jawaban: B


2. Betapa sulitnya seorang pecandu rokok untuk menghentikan kebiasaan merokoknya. Seberapa mahal pun harga rokok tidak dapat menghentikan mereka. Misalnya, di Malaysia, harga 20 batang rokok dapat setara dengan lima persen pendapatan buruh kasar. Di Shanghai, Cina, petani dan perokok menghabiskan uang untuk membeli rokok lebih banyak daripada yang dipakai untuk membeli gandum, daging, dan buah-buah sebagai kebutuhan utama mereka. Hentikan merokok sebelum candu rokok melekat pada diri Anda.

Simpulan yang tepat untuk teks tersebut adalah ….

A. Harga rokok di luar negeri sangat mahal bahkan setara dengan pendapatan buruh.

B. Kita harus menghentikan kebiasaan merokok agar tidak menjadi kecanduan.

C. Orang Cina menghabiskan rokok lebih banyak daripada makanan dan kebutuhan pokok.

D. Di Malaysia harga rokok mencapai 20 ringgit setiap batangnya.

Kunci Jawaban: B


3. Kalimat berikut yang merupakan kalimat ajakan adalah ….

A. Letakkan buku itu!

B. Marilah kita menjaga lingkungan bersama-sama!

C. Bukakan pintu untukku!

D. Minum obatmu tiga kali sehari!

Kunci Jawaban: B


4. Topik: Penggunaan pupuk organik

Tujuan: Mengajak masyarakat kembali menggunakan pupuk organik.

Kalimat ajakan yang tepat berdasarkan topik tersebut adalah...

A. Pupuk organik adalah pupuk yang dihasilkan dari kotoran hewan.

B. Pupuk organik mampu menjaga kelembapan tanah.

C. Hindari penggunaan pupuk kimia karena merugikan kemudian gunakanlah pupuk organik.

D. Masih banyak petani masih mengandalkan pupuk anorganik.

Kunci Jawaban: C


5. Perhatikan kalimat-kalimat berikut ini.

(1) Dia memang patut disebut sebagai maniak bola.  

(2) Sejak usia 10 tahun, Ueda telah mendedikasikan hidupnya untuk olahraga sepakbola.

(3) Kini dia berusia 29 tahun. 

(4) Dia mengaku tidak bisa memisahkan hidupnya dengan sepakbola.

Kalimat-kalimat yang berupa fakta adalah nomor . . . .

A. (2) dan (3)

B. (4) dan (1)

C. (3) dan (4)

D. (1) dan (2)

Kunci Jawaban: A


6. Tujuan dari teks persuasi adalah untuk ....

A. membujuk pembaca agar melakukan apa yang penulis tuliskan

B. mengajak penulis memahami teks

C. menyimpulkan isi teks

D. mengajak pembaca memahami isi teks

Kunci Jawaban: A


7. Nah, untungnya kita sudah akrab dengan teknologi internet. Media ini memungkinkan kita untuk mencari informasi semua kebutuhan kita. Banyak situs di internet yang menyediakan berbagai informasi tentang seksualitas dan reproduksi bagi remaja. Hanya saja kemajuan teknologi (termasuk internet) biasanya bagai pisau bermata dua: dia bisa bersifat sebagai teman alias penyedia informasi yang tepat, tetapi bisa juga sebagai devil advocate, teman yang malah justru menjerumuskan kita ke perbuatan yang tidak baik.

Paragraf tersebut merupakan teks persuatif bagian struktur …

A. Rangkaian argumen

B. Penegasan kembali

C. Pernyataan ajakan

D. Pengenalan isu

Kunci Jawaban: A


8. Bagian yang diungkapkan pada teks ulasan tersebut adalah …


A. Keunggulan film

B. Kelemahan film

C. Rekomendasi untuk pembaca

D. Deskripsi umum

Kunci Jawaban: A


9. Perbedaan kedua teks berikut adalah ….

A. Teks 1 mengungkapkan penggunaan Bahasa dari sebuah buku, sedangkan teks 2 mengungkapkan sebuah buku yang banyak menggunakan Bahasa Belanda.
B. Teks 1 mengungkapkan deskripsi umum buku, sedangkan teks 2 merupakan kelemahan buku.
C. Teks 1 mengungkapkan keunggulan buku, sedangkan teks 2 merupakan deskripsi isi buku
D. Teks 1 mengungkapkan keunggulan buku, sedangkan teks 2 mengungkapkan kelemahan buku.

Kunci Jawaban: C


10. Dalam struktur teks ulasan terdapat bagian evaluasi. Berikut yang merupakan isi dari bagian evaluasi adalah ….
A. Berisi penilaian, baik keunggulan maupun kelemahan suatu karya.
B. Menjelaskan keberadaan sebagai suatu karya yang mendapat penghargaan.
C. Ringkasan yang menggambarkan isi suatu karya
D. Paparan tentang keberadaan unsur-unsur cerita.

Kunci Jawaban: A


11. Perhatikan teks berikut!

Buku kumpulan puisi berjudul Rumah Penuh Bunga: Kumpulan Puisi untuk Siswa SMP/MTs merupakan jawaban atas kelangkaan antologi puisi untuk anak SMP. […] Buku kumpulan puisi ini akan membuat pembaca akrab dengan puisi. Sayang kualitas cetakan kurang bagus karena hanya memakai kertas buram.

Kalimat berisi keunggulan buku untuk melengkapi teks tersebut adalah ....
A. Bahasanya mudah dipahami
B. Cerita menggunakan alur maju.
C. Banyak kata serapan dari bahasa asing.
D. Tema yang diangkat seputar kehidupan pesantren.

Kunci Jawaban: A


12. Dibandingkan dengan karya sastra sejenis lainnya, novel ini kurang berbobot. Lukisan perwatakan kurang begitu mendalam, jalan ceritanya terkesan mendatar saja, tidak ada hal-hal yang menarik perhatian pembaca.

Penggalan teks ulasan di atas merupakan bagian...
A. Simpulan Teks
B. Kekurangan
C. Keunggulan 
D. Latar

Kunci Jawaban: B


13. Berikut ini yang merupakan ciri teks persuasif adalah terdapat kalimat….
A. Argumentasi
B. Kritik
C. Fakta
D. Ajakan

Kunci Jawaban: D


14. Dalam teks persuasi, yang dimaksud dengan pengenalan isu adalah…..
A. Penegasan kembali mengenai topik yang dibahas.
B. Dorongan kepada pembaca atau pendengar untuk melakukan sesuatu.
C. Pendapat penulis/ pembicara terkait dengan isu yang dikemukakan pada bagian sebelumnya.
D. Pengantar atau penyampaian tentang masalah yang menjadi dasar tulisan atau hal yang dibicarakan.

Kunci Jawaban: D


15. Perhatikan paragraf teks berikut!

Hutan merupakan paru-paru dunia. Tanpa adanya hutan kita tidak akan bisa hidup di bumi ini. Pohon-pohon yang ada di hutan setiap harinya memproduksi oksigen yang sangat kita butuhkan untuk bernafas. Jika hutan kita tak terselamatkan dari penebangan liar dan pembakaran maka cepat atau lambat pohon-pohon di hutan akan habis.

Hal tersebut berdampak pada kelangsungan hidup makhluk hidup temasuk diri kita. Jika hutan habis maka tak ada lagi pohon yang menghasilkan oksigen untuk kita bernafas. Lalu bagaimana kita akan hidup? Marilah bersama-sama kita kampanyekan program one man one tree. Satu orang wajib menanam minimal satu pohon. Mari selamatkan, lestarikan, dan jaga hutan kita. Untuk adanya masa depan untuk kita dan anak cucu kita.

Teks persuasi tersebut memberikan informasi tentang ....
A. Kerusakan hutan yang diakibatkan oleh factor alam, seperti gempa bumi
B. Ajakan untuk menjaga lingkungan hidup untuk kehidupan yang sehat dan menentramkan
C. Dampak dari kerusakan hutan serta berisi tentang ajakan untuk menanam pohon agar keberlangsungan hidup makhluk hidup tetap terjaga
D. Ajakan untuk kembali memperbaiki lingkungan daerah pantai yang rusak akibat abrasi dengan melakukan reboisasi hutan mangrove

Kunci Jawaban: C


Demikian contoh soal Penilaian Tengah Semester (PTS) atau Sumatif Tengah Semester (STS) atau Ujian Tengah Semester (UTS) Bahasa Indonesia kelas 8 semester 2, semoga bermanfaat.


Previous
Next Post »